Page 62 - Binder1
P. 62
NEXT
GEN
ANGEL NATALIE LUKITO, GENERAL MANAGER EXSPORT
KEMBANGKAN PRODUK
DAN BERTUMBUH
BERSAMA
Naskah: Indah Kurniasih | Foto: Fikar Azmy
“SEMAKIN SAYA SAYANG DENGAN
TIM DAN BRAND EXSPORT INI, SAYA
SEMAKIN TERMOTIVASI BAGAIMANA
CARANYA BISA TERUS BERKARYA
LEWAT SETIAP KOLABORASI,
PRODUCT LAUNCHING, DAN MELIHAT
LANGSUNG BAGAIMANA RESPONS
POSITIF CUSTOMER.”
ipercaya menjalankan salah satu bisnis
besar milik sang ayah, yakni brand Exsport,
amanah yang diemban Angel Natalie Lukito
D membuatnya terus belajar dan mengenali
identitas brand. Seiring berjalannya waktu, Angel pun
merasa semakin menyayangi semua aspek di dalamnya.
Mulai dari brand itu sendiri, hingga seluruh anggota tim.
Untuk bisa mengembangkan brand ini, dia pun memilih
untuk melakukan rebranding, agar Exsport kembali
mendapatkan nyawanya. Bergabung sejak empat tahun
yang lalu, perempuan yang mengenyam pendidikan di
Seattle University ini pun mulai meluncurkan berbagai tas,
seperti untuk traveling, hangout, dan lain-lain.
“Bisa dibilang saya sangat dekat dengan brand ini,
karena lahir dan tumbuh dengan Exsport. Sering diajak ke
toko, pabrik, dan sebagainya, karena it’s a family business
hingga pada akhirnya tahun 2020 mendapat kesempatan
untuk bisa menjadi bagian dari Exsport. Semakin saya
sayang dengan tim dan brand Exsport ini, saya semakin
termotivasi bagaimana caranya bisa terus berkarya lewat
setiap kolaborasi, product launching, dan melihat langsung
bagaimana respons positif customer. Akhirnya, mimpinya
62 |

