Page 36 - Binder WO 105 (2)
P. 36
GADGET
& GIZMO
CCTV NIRKABEL ESTETIK
IT (Immersive Tech) resmi menghadirkan produk terbaru dari seri kamera CCTV nirkabel yakni IT
Smart Magnetic Outdoor Battery Camera W02. Menawarkan kemudahan bagi pengguna, CCTV
nirkabel ini mampu memastikan keamanan rumah melalui beragam fitur canggih, desain estetik
serta ketangguhan di segala cuaca. Instalasi tanpa kabel dan dudukan magnetis yang revolusioner
membuat kamera mudah dipasang, diatur sudut pengambilan gambarnya maupun pengisian daya.
Kamera CCTV ini menangkap video dan gambar dengan resolusi FHD (2304x1296), bahkan dalam
kondisi gelap untuk bisa dipantau kapan saja dari layar smartphone. Baterai yang dimiliki membuatnya
bisa beroperasi selama 2-4 bulan, bahkan saat listrik di rumah padam. Sertifikasi IP65 menjamin
perlindungan untuk IT Smart Magnetic Outdoor Battery Camera W02 dari air dan debu. IT (Immersive
Tech) memberikan pula garansi 1 tahun untuk service TAM. Dengan ini, IT telah membangun portofolio
produk berisi 53 jenis perangkat pintar yang hadir melengkapi rumah pintar dari pengguna yang
semuanya terhubung dan bisa dikontrol secara mudah dari smartphone. Nur A | Dok. Erajaya
PERPADUAN HARMONIS DESAIN
DAN KEMAMPUAN KAMERA
Hadir dengan warna gold yang terinspirasi dari kilau matahari, Vivo
meluncurkan generasi terbaru Seri V, yakni Vivo V29e. Smartphone ini
disempurnakan oleh 2.5D Slim Flat Frame Design dan menggunakan
material premium Fluorite AG Glass. Selain warna Gold, smartphone terbaru
ini juga hadir dalam varian Black dan Blue. Menggunakan 120Hz AMOLED
Display pada layarnya memastikan pengalaman visual yang imersif, dengan
E4 Luminous Material yang dapat secara cerdas melakukan penyesuaian
pencahayaan layar pada keadaan sekitar dengan lebih akurat.
Vivo V29e hadir dengan kamera depan yang memiliki resolusi paling
tinggi di kelasnya, yaitu 50MP AF Group Photo. Keandalan kameranya makin
prima dengan teknologi Aura Light Portrait with Smart Lighting Control,
membawa pengalaman fotografi ke level berikutnya, menghasilkan potret
yang lebih jernih dan natural dengan pencahayaan memukau. Berbagai
keunggulan tersebut dirancang untuk mempermudah aktivitas sehari-hari
penggunanya. Dengan Vivo V29e dalam genggaman, pengguna dapat
dengan percaya diri mengekspresikan kreativitas dan berbagi kisah mereka
dengan visual yang mengesankan. Nur A | Istimewa
36 | | 37