Page 94 - Binder WO 082
P. 94
TRAVEL &
LEISURE
INCREDIBLE
Naskah: Nur Asiah Foto: Istimewa
etika pembatasan perjalanan mulai dikurangi di seluruh dunia setelah pandemi, orang-orang bersiap
untuk keluar dari rumah. Sebagian besar dari kita akan mencari tempat out-of-the-box daripada spot
wisata biasa. Salah satu peradaban tertua di dunia, India adalah mosaik pengalaman multikultural yang
Kpatut menjadi pilihan. Dengan warisan yang kaya dan berbagai atraksi, negara ini adalah salah satu tujuan
wisata paling populer di dunia.
Mencakup area seluas 32.87.263 km persegi, membentang dari ketinggian Himalaya yang tertutup salju hingga
hutan hujan tropis di selatan. Sebagai negara terbesar ketujuh di dunia, India berdiri terpisah dari negara-negara Asia
lainnya, ditandai pegunungan dan laut, yang memberi negara itu entitas geografis berbeda. Berikut destinasi di India
pilihan Women’s Obsession yang tidak terlalu populer, namun memiliki keindahan tiada dua.
94 |