Page 104 - Binder WO 082
P. 104
CUISINE &
COOKERY
THE SAB HOUSE
A Hidden
GEM
Naskah: Nur Asiah Foto: Fikar Azmy
uasana klasik terpampang dari fasad
bangunan berlantai tiga yang terletak
di Jalan Panglima Polim ini. Eksteriornya
S yang didominasi warna hijau tampak
mengundang ditambah dengan sepasang daun
pintu besar khas rumah Eropa Selatan yang
menawan untuk spot berfoto. The Sab House
merupakan salah satu tempat makan yang baru
dibuka pertengahan tahun lalu di area yang cukup
strategis ini. Namanya yang cukup misterius diambil
dari nama sang empunya, Sabrina, yang menyambut
Women’s Obsession dengan ramah siang itu.
Menerapkan protokol kesehatan sesuai dengan
anjuran pemerintah, para pegawai yang ramah siap
menyambut di pintu masuk. Pandangan mata kita
akan langsung dimanjakan interior yang hangat,
dengan panel-panel kayu yang melingkupi stand
pastry dan bakery tepat di sebelah pintu masuk dan
butik mungil di sisi kiri. Suasana homey dipercantik
dengan pot-pot bunga besar di dekat tangga lebar
dan vas bunga mungil di setiap sudut ruangan.
Dipisahkan pintu geser di lantai mezzanine,
terdapat ruang semi-outdoor dengan sirkulasi
udara yang segar dihiasi pot-pot tumbuhan di
dinding tangga menuju lantai tiga serta mural
tetumbuhan, membawa pengunjung seolah
104 | | 105