Page 6 - Binder WO 124-001-Tahun ke-11 (1)
P. 6
EDITORIAL
LETTER
TERUSLAH 'BERCAHAYA'
DAN MENGINSPIRASI
elanjutkan perjuangan
RA Kartini, kita sebagai
perempuan Indonesia
Mmemang harus bisa tetap
tangguh, mandiri, dan menjadi cahaya
bagi sekitar, termasuk tidak menjadi lemah
di saat situasi sedang tidak baik-baik saja.
Seperti kita ketahui situasi ekonomi negeri
ini masih banyak tantangan, kita sebagai
perempuan adalah penenang keluarga
dan sebaiknya menjauhi kepanikan saat
kesulitan menghadang, agar tetap bisa
berpikir jernih, sehingga rezeki pun
terbuka menghampiri.
Mengajak perempuan untuk saling
mendukung, menghargai, dan mendorong
satu sama lain agar berdaya perlu terus digaungkan dan disemarakkan.
Mengingat perjuangan perempuan adalah perjuangan bersama dan dengan
bersatu kita pun akan menjadi semakin kuat. Selain itu, Indonesia memiliki
kekayaan warisan budaya berupa wastra Nusantara yang luar biasa, sehingga
menjadi penting untuk dilestarikan dan dirawat, agar tidak hilang ditelan
zaman. RA Kartini percaya bahwa budaya adalah fondasi identitas dan
kebanggaan bangsa.
Itulah sebabnya, memperingati Hari Kartini tahun ini, Women’s Obsession
berkolaborasi dengan Batik Chic menghadirkan edisi khusus Cover Bersama
bertema “Kartini Inspiratif Indonesia 2025”. Menghadirkan berbagai perempuan
tangguh dari beragam profesi dalam balutan kebaya berpadu kain tradisional,
edisi ini sekaligus menjadi ajakan, agar semangat Kartini terus menyala,
menembus zaman, dan menjadi inspirasi yang terus hidup bagi
generasi mendatang.
Perempuan tak hanya berperan sebagai ibu rumah tangga, tetapi juga
menjadi rekan kerja atau tim dalam meningkatkan ekonomi keluarga. Kita
diharapkan bisa mandiri secara finansial dan berdaya guna, sehingga dapat
menyejahterakan, sekaligus meningkatkan kualitas hidup di tengah kehidupan
keluarga dan masyarakat.
Sering kali, penghalang terbesar bagi kita justru berasal dari dalam diri kita
sendiri. Perempuan justru bisa meraih banyak hal selama tidak membiarkan
diri terkungkung dalam batasan-batasan yang tidak nyata. Selamat Hari Kartini.
“Don’t limit yourself, because you can!” Teruslah berkarya dan menginspirasi…
REACH US TOO ON
Elly Simanjuntak
Editor-in-Chief